Dunia berkabung! Itulah ungkapan yang sangat tepat untuk saat ini. Karena sang penyanyi tersohor di bumi ini meniggal dunia. Ia adalah Michael Jackson, yang lahir pada tanggal 29 Agustus 1958 di Indiana,Amerika serikat dan meninggal pada tanggal 25 Juni 2009 pukul 14.26 waktu setempat di Los Angeles,Amerika serikat. Saat mendengar kabar ini pun saya masih sempat tidak percaya bahwa king of the pop music telah meninggal dunia.
Michael jackson atau biasa kita panggil jacko meninggal dunia pada usia 50 tahun.Kematiannya pun masih misterius.Dikabarkan kematiannya diakibatkan kegagalan fungsi jantung sesaat setelah diberi suntikan domerol. Pihak keluarga Jacko pun meminta kepada pihak kepolisian untuk memeriksa semua dokter yang menangani jacko di detik-detik.terakhir hidupnya. Pihak kerluarga menduga ada unsur sabotase dalam hal ini.Ia sempat meninggalkan surat wasiat yang berisi tentang pembagian harta Jacko kepada ibu, istri dan ketiga buah hatinya.
Michael Jackson terkenal sebagai king of the pop dan mempopulerkan gerakan dansa"moon walk".Albumnya yang dirilis pada tahun 1982, Thriller, adalah album terlaris di dunia, dengan penjualan melebihi 104 juta kopi di seluruh dunia. Ia mulai karir bernyanyi pada usia lima tahun sebagai anggota kelompok vokal keluarga Jackson.sebelum meluncurkan album solo pertamanya Got to Be There pada tahun 1971. Sebagai anak ketujuh dari keluarga Jackson, dia membuat debut di musik profesional pada umur 11 tahun.
Pada awal tahun 1980-an, dia menjadi figur yang sangat dominan dalam musik pop and musisi Afrika-Amerika pertama yang mempunyai crossover kuat di MTV. Popularitas dalam musiknya menanjak saat ditayangkan di MTV, antara lain "Beat It", "Billie Jean" dan Thriller dianggap telah mengubah video klip menjadi sebuah bentuk karya seni dan sebagai alat promosi untuk mempopulerkan sebuah channel tv. Video-video seperti "Black or White" dan "Scream" membuat Jackson menjadi andalan utama MTV pada tahun 1990-an. Lewat penampilan panggung dan video-video klipnya, Jackson mempopulerkan sejumlah teknik menari seperti robot dan moonwalk. Suara dan gaya vocal Jackson mempengaruhi dan diikuti oleh banyak penyanyi hip hop, pop dan R&B.
Hidup Jackson sangat terkenal di seluruh dunia, didampingi dengan karirnya yang sangat sukses, membuatnya menjadi bagian dari kebudayaan pop selama 4 dekade.Jacko akan selalu ada dan hidup di dalam hati kita semua.Untuk mendownload lagu-lagu Michael Jackson,
klik disini
About Me
- Muhammad Revin
- @revin_s Future musician, future entrepreneur, freeman, advanturer
Link teman
Pengunjung
Jumlah pengunjung
King of pop telah tiada
Sabtu, 04 Juli 2009Diposting oleh Muhammad Revin di 06.26
Label: five jackson, kematian jackson, michael jackson, penyebab kematian jakcson, umur jakcson
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar